scroll untuk lanjut membaca
01 Dec 2022

4 Tips Memilih Sunblock Terbaik untuk Wajah

Sunblock terbaik

Artikel ditulis oleh Mei Anisa

Disunting oleh Tim Konten Sadiskon


Gabung Komunitas di WhatsApp & Sosial Media
Ayo!

Kamu lagi cari sunblock terbaik untuk wajah? Yuk simak artikel ini dulu sebelum membelinya.

Sunblock adalah krim tabir surya yang dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari dengan menangkal sinar UV-A dan UV-B.  

Nah mungkin selama ini kamu sering mengira sunblock dan sunscreen adalah produk yang sama. Padahal, keduanya adalah produk yang berbeda.

Sebenarnya ada 2 jenis sunscreen yang perlu diketahui. Pertama physical sunscreen yang selama ini disebut sunblock, kemudian chemical sunscreen yang juga disebut sunscreen.

Meskipun sama-sama berfungsi melindungi kulit, tapi sunblock dan sunscreen masing-masing punya tugas yang berbeda. 

Perbedaan Sunblock dan Sunscreen

Sama dengan namanya, sunblock bertugas untuk memblokir sinar UV-A dan UV-B dari matahari bahkan sebelum menyentuh kulit. 

Seperti yang kamu tahu, UV-A bisa menyebabkan timbulnya keriput, garis halus, flek hitam dan tanda-tanda penuaan dini lainnya. 

Bahkan, jika kamu sering berada di bawah paparan sinar matahari tetapi tidak memakai sunblock terbaik untuk wajah, hal itu bisa menyebabkan kanker kulit lho.

Selain itu, sunblock juga bisa melindungimu dari sinar UV-B yang bisa menyebabkan kulit terbakar, hitam, bahkan gosong! 

Sedangkan sunscreen adalah tabir surya yang bertugas melindungi kulit dengan cara terlebih dahulu menyerap sinar matahari dalam kulit, kemudian mengubahnya jadi energi panas.

Selanjutnya energi panas itu dikeluarkan melalui permukaan kulit. Biasanya sunscreen juga punya tekstur yang lebih ringan dibandingkan dengan sunblock.

Itulah perbedaan yang mendasar antara sunblock dan sunscreen yang perlu diketahui untuk dijadikan perbandingan. Selanjutnya yuk kita bahas tentang sunblock terbaik untuk wajah.

Benarkah sunblock hanya berguna untuk tubuh, sementara sunscreen untuk wajah?

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, baik sunblock ataupun sunscreen bisa melindungi kulit yang berpotensi terkena sinar matahari langsung.
Artinya, sunblock juga bisa diaplikasikan pada wajah, karena wajah paling rentan dan sering terkena paparan matahari.

Lalu sunblock terbaik untuk wajah itu yang seperti apa sih ?

Yuk langsung baca rincian lengkapnya di bawah ini :)

Tips Memilih Sunblock Terbaik untuk Wajah

1. Bedakan sunblock untuk wajah dan tubuh 

Umumnya sunblock untuk wajah ataupun anggota tubuh lainnya sama-sama mengandung Sun Protection Factor (SPF). Tapi, memang sebaiknya kamu membedakan sunblock untuk wajah dan tubuh.

Misal: sunblock berbahan gel untuk wajah karena lebih menyegarkan, sedangkan untuk tubuh yang berbentuk lotion agar lebih mudah dipakai.

2. Pilih yang bertekstur ringan

Biasanya sunblock terbaik untuk wajah itu berbentuk krim, sedangkan untuk tubuh biasanya berbentuk lotion

Meskipun berbentuk krim, pilihlah yang bersifat ringan di wajah agar lebih nyaman digunakan. Seperti penjelasan sebelumnya, sunblock dengan tekstur gel mungkin lebih ringan dan cocok di wajah.

3. Pilih Kandungan Non-Comedogenic

Karena sunblock ini akan digunakan di wajah, sebaiknya pilih bahan yang tidak mengandung comedogenic (penyebab timbulnya komedo). 

Sebab, jika mengandung bahan comedogenic wajahmu justru bisa menimbulkan breakout (munculnya iritasi dan jerawat).

Untuk mendapatkan produk dengan kandungan non-comedogenic, baca pada setiap kemasan produk.

4. Sesuaikan dengan tipe kulit

Terakhir, yang paling penting dalam menentukan sunblock terbaik untuk wajah adalah menyesuaikan dengan tipe kulit wajahmu (kering, sensitif, berminyak atau berjerawat).

Jika wajahmu cenderung berminyak dan berjerawat, hindari bahan yang mengandung silikonheavy comedogenic oilbeeswax dan plant wax, karena bisa memperparah jerawat. 

Selanjutnya pilihlah sunblock yang bersifat oil free atau setidaknya pilih yang mengandung sedikit minyak, misal : jojoba dan grapeseed oil.

Sedangkan untuk kulit kering dan sensitif, pilihlah sunblock terbaik untuk wajah yang mengandung zincmineral dan bahan-bahan yang bersifat hypoallergenic (tidak menyebabkan alergi).

Itulah beberapa tips dan cara memilih sunblock terbaik untuk wajah. Berdasarkan ulasan diatas bisa ditarik kesimpulan, bahwasanya sunblock terbaik untuk wajah adalah yang nyaman dan tidak menyebabkan alergi.

Semoga dengan membaca artikel ini, kamu memiliki gambaran dalam menentukan sunblock terbaik untuk wajahmu ya. 

Selamat mencoba!

Gabung Komunitas di WhatsApp & Sosial Media
Ayo!